Pada Kamis, 25 Juli 2024, UCMC menerima kunjungan dari perwakilan PT. Phintraco Sekuritas, Tbk. Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus mengembangkan Galeri Investasi di Universitas Islam Batik Surakarta. Selain itu, diharapkan kunjungan ini dapat meningkatkan kerja sama dengan PT. Phintraco Sekuritas, Tbk. serta mendorong peningkatan literasi keuangan baik dalam teori maupun praktik, terutama bagi anggota UCMC. Dalam kunjungan ini, UCMC dan PT. Phintraco Sekuritas, Tbk diharapkan dapat berkolaborasi untuk mengembangkan program literasi keuangan berkelanjutan, termasuk memajukan Galeri Investasi di Universitas Islam Batik Surakarta. Galeri Investasi ini diharapkan menjadi pusat edukasi bagi mahasiswa dan masyarakat setempat mengenai investasi, pasar modal, dan instrumen keuangan. Kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran mahasiswa maupun civitas akademik Universitas Islam Batik Surakarta tentang pengelolaan keuangan pribadi dan perkembangan ekonomi, serta menjadi pionir dalam literasi keuangan.