Kamis, 25 Juli 2024- Kelompok Studi Pasar Modal Universitas Dharma AUB Surakarta menyelenggarakan kegiatan SEKOLAH PASAR MODAL INTERNAL ; LEVEL 2 Dengan narasumber Bapak Ari Seta Kurniawan selaku Trainer BEI KP Jawa Tengah 2 dan Bapak Wisnu R Putro, selaku Branch Manager PT Indoprimer Sekuritas Solo.
Acara ini dibuka dengan doa dan dilanjutkan sambutan dari kepala BEI KP Jawa Tengah 2 yaitu Bapak M Wira Adibrata. Lalu dilanjut dengan acara inti yaitu pemaparan materi oleh narasumber tentang Analisis Fundamental dan Analisis Teknikal, lalu dilanjut dengan sesi tanya jawab dan diakhiri oleh dokumentasi dan penutup.