BEI terus mengoptimalkan program sosialisasi dan edukasi pasar modal dengan dukungan OJK. Selain berkolaborasi dengan berbagai pihak, mengandalkan IDX Mobile, peran GI BEI pun sangat krusial.
Sepanjang tahun 2024, jumlah investor pasar modal bertambah sebanyak 863 ribu SID (single investor identification). Seiring dengan penambahan investor baru tersebut, jumlah investor pasar modal Indonesia sudah lampaui 13 juta.
Dari jumlah tersebut, jumlah investor saham di Pasar Modal Indonesia telah mencapai 5,7 juta SID. Peningkatan jumlah investor tersebut merupakan hasil dari program edukasi dan promosi yang diselenggarakan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK). BEI dan OJK juga melibatkan berbagai komunitas agar makin banyak masyarakat Indonesia yang melek investasi.
Pada setiap program edukasi, para calon investor juga diperkenalkan aplikasi IDX Mobile yang bisa dijadikan referensi dalam berinvestasi. Upaya ini telah menjadi pendorong signifikan dalam pertumbuhan jumlah investor Pasar Modal Indonesia.
Direktur Pengembangan BEI Jeffrey Hendrik berharap, program sosialisasi membantu masyarakat luas dan calon investor untuk memahami informasi serta mekanisme perdagangan. Dengan demikian, tingkat literasi masyarakat akan pasar modal semakin meningkat.
“Masyarakat dan calon investor diharapkan bisa mendapatkan pemahaman yang cukup baik, sehingga saat menjadi investor bisa mengambil keputusan investasi secara rasional. Tentunya hal tersebut didasari dengan data dan informasi akurat serta dapat diandalkan melalui berbagai fasilitas yang BEI sediakan, seperti IDX Mobile dan Website,” ujar Jeffrey Hendrik, di Jakarta, Selasa (25/6/2024).
Sepanjang Januari - Mei 2024, telah diadakan 6.211 kegiatan edukasi pasar modal. Peserta yang dilibatkan lebih dari 5,8 juta dari seluruh Indonesia. Masifnya kegiatan ini merupakan hasil sinergi dan kolaborasi BEI antara OJK, Self Regulatory Organization (SRO), Anggota Bursa, Perusahaan Tercatat, Manajer Investasi, komunitas pasar modal serta stakeholders lain.
Kontribusi Galeri Investasi BEI tidak kalah besar dalam program sosialisasi dan terbukti optimal dalam mendulang investor baru. Sampai dengan 20 Juni 2024, telah beroperasi 904 Galeri Investasi BEI.
Beberapa kegiatan edukasi dan promosi telah dilaksanakan dalam bentuk kolaborasi antara BEI dengan OJK. Kolaborasi juga melibatkan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) serta Komunitas Bundaku (Ibu Anak Keluarga) Cakap Keuangan.
Ada pula kolaborasi dengan kalangan komunitas, di antaranya Komunitas Pokemon, ASKI (Asosiasi Seni Beladiri Karate Indonesia), Puteri Indonesia, hingga sosialisasi kepada Timnas Indonesia U-20 dan PSSI.
Program Duta Pasar Modal juga turut menyumbang penambahan jumlah investor baru saham dan Pasar Modal Indonesia. Program ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi dan kontribusi masyarakat Indonesia secara langsung dalam upaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan dan pasar modal.
Sejak pertama kali diluncurkan pada 15 Februari 2023 hingga saat ini, sebanyak 2,9 juta peserta telah teredukasi melalui 5.460 kegiatan.
Seluruh kegiatan melibatkan 2.881 orang Duta Pasar Modal. Sosialisasi dan edukasi juga dilakukan melalui kegiatan Sekolah Pasar Modal. Kegiatan ini senantiasa didukung Anggota Bursa dan Manajer Investasi, baik secara langsung ataupun melalui kerja sama pendirian Galeri Investasi BEI.
Berbagai metode sosialisasi dan edukasi telah dijalankan BEI bersama seluruh pemangku kepentingan di pasar modal. Selain itu metode lain yang dilakukan oleh BEI untuk mengenalkan pasar modal kepada khalayak adalah melalui IDX Mobile.
Menurut Jeffry Hendrik, BEI terus mendorong penggunaan IDX Mobile untuk meningkatkan literasi mengenai Pasar Modal Indonesia. Saat ini, dari 5,7 juta investor saham, sebagian besar sudah memiliki aplikasi online trading.
“Tentu saja aplikasi tersebut memiliki kelengkapan dan kompleksitasnya masing-masing, mungkin ada yang kompleks tapi ada juga yang masih dasar, sehingga investor butuh informasi tambahan dengan mengunduh IDX Mobile,” tegas Jeffrey.
Hingga 31 Mei 2024, jumlah pengguna IDX Mobile telah mencapai 154.883, naik sebesar 47% dibanding posisi 31 Desember 2023. Sejak awal tahun, rata-rata jumlah pengguna setiap hari mencapai 306 pihak.